Dua Kali Minimarket di Kabupaten Bogor Ini Dijebol Maling

Kasus pembobolan minimarker kembali terjadi. Sebuah minimarket Alfamart di Jalan Raya Cogreg, Kampung Cogreg RT 001/005,  Desa Cogreg, Kecamatan Parung dibobol maling, Rabu (25/05/2016).

Dua pegawai Alfamart Deni Kurniawan(24) dan Harun Narosit (23) hendak membuka toko pukul 06.45 WIB. Mereka dikejutkan penampakan toko dalam kondisi berantakan.

Mereka langsung mengecek kondisi dalam toko. Tembok belakang sudah dijebol. Harun melihat  uang Rp60 juta di dalam brangkas lenyap tak berbekas.

Diduga pelaku beraksi pada dinihari. Kemudian masuk ke dalam toko dengan cara membobol tembok belakang minimarket. Selain uang yang digasak isi toko juga diobrak abrik.

Rokok, susu dan kosmetik menjadi barang yang diambil dengan nilai kerugian mencapai Rp20 juta. Pencuri diduga beraksi lebih dari satu orang.  Kamera pengawas atau CCTV mati, sehingga sulit mengenali pelaku.

“Ini sudah kedua kalinya terjadi,” ujar salah satu pegawai Alfamart, Itbah El Satia (20) kepada Radar Bogor, Rabu (25/05/2016).

Sementara itu, Kasatreskrim Polsek Parung, AKP Budi Santoso mengatakan, pihaknya tengah memproses kasus tersebut.  Ia menghimbau agar para pelaku usaha meperketat penjagaan.

Selain CCTV, pemilik juga harus berkordinasi dengan warga. Tujuannya, kondisi toko terkontrol oleh adanya siskamling.

“Kami sedang proses. Harusnya ada kordinasi agar yang ronda juga bisa pantau. Ini meminimalisir tindak kriminal, ” tukasnya.

(rp1)