Telur Busuk di Bogor Ternyata untuk Makan Olahan

Ribuan telur busuk yang diamankan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Diperindag) Kota Bogor di Pasar Lawang Seketeng kecamatan Bogor Tengah Kkota Bogor ternyata akan diolah menjadi berbagai macam makanan.

Kabid Perdagangan Disperindag Kota Bogor, Mangait Sinaga mengatakan, 3000 ribu telur busuk yang diamankan adalah bahan untuk pembuatan bakso.

“Kami amankan telur tersebut saat akan didrop ke salah satu tempat penggilingan bakso,” kata Sinaga kepada Pojokjabar.com, Rabu (8/6/2016).

Selain bakso, Sinaga pun menduga masih banyak olahan makanan lainnya. Seperti somay, isi cumi, dan untuk makanan di rumah makan

“Telur busuk ini dijual seharga 1.500 perbutir, padahal harga normal telur segar kisaran 2.000 lebih perbutirnya,” tambahnya.

Menyikapi peredaran telur busuk di bulan ramadhan ini, pihak Disperindag Kota Bogor akan kembali melakukan operasi ke pasar-pasar yang ada di Kota Bogor malam ini.

(dim/pojokjabar)