Polresta Bogor Kota Gelar Operasi Keselamatan Lodaya 2018


Polresta Bogor Kota akan menggelar Operasi Keselamatan Lodaya 2018.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya mengatakan operasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, serta mendukung kebijakan promoter Kapolri guna terciptanya ‘KAMSELTIBCAR LANTAS’.

“Ada 1000 personil yang akan diterjunkan yang mana meliputi TNI, Polisi dan Dinas Perhubungan Kota Bogor,” ujar kepada wartawan, Kamis (02/03/2018).

Ulung menjelaskan bahwa operasi Keselamatan Lodaya 2018 dimulai dari hari ini sampai 21 hari ke depan, yakni dari tanggal 1-21 Maret 2018.

Ulung mengharapkan dengan diadakanya operasi bisa menekan jumlah pelanggaran dan jumlah kecelelakaan di Kota Bogor.

“Pelanggaran yang selama ini sering terjadi khususnya kendaraan roda dua, di antaranya mereka yang tidak menggunakan helm, melawan arus, juga ketika mengendarai menggunakan handphone dan membonceng lebih dari satu orang,” pungkasnya.









Sumber : Pojokjabar

0 Komentar