Hati-Hati Beli Daging, Ada Ayam Tiren dan Daging Oplosan
Jelang Hari Raya Idulfitri 1440 Hijriyah, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Bogor mengimbau masyarakat cermat dan berhati-hati dalam membeli daging ayam ataupun sapi.
Pasalnya, momen seperti saat ini kerap dimanfaatkan oknum pedagang untuk mengambil keuntungan, seperti menjual daging ayam mati kemarin (tiren) atau daging sapi oplosan dengan daging babi atau lainnya.
"Masyarakat jangan tergiur dengan harga murah, membeli di malam hari di kios yang penerangannya kurang, atau membeli di kios pasar tradisional," ucap Kepala DKP Kabupaten Bogor Sutrisno kepada wartawan, Kamis (30/5/2019).
Dia menambahkan, berdasarkan pengalamannya, oknum pedagang yang kerap menjual daging ayam tiren ada di Kecamatan Dramaga, Cileungsi, dan Citeureup.
"Jangan tergiur dengan harga yang jauh lebih murah karena tak mungkin harga daging ayam Rp20 ribu per kilogram dan daging sapi segar Rp50 ribu per kilogram. Kami bersama kepolisian terus melakukan pengawasan," katanya.
(Reza Zurifwan/inilahkoran)
0 Komentar