Satu Pedagang Nangka Jadi Korban Pohon Tumbang, Begini Kondisinya



Satu orang terluka akibat tertimpa pohon tumbang di Jalan Pahlawan, tepatnya di Taman Makam Pahlawan, Bondongan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor. Kini, korban dibawa ke Rumah Sakit Melania.

Menurut Warga sekitar bernama Suryati (50) saat kejadian korban yang terkena serpihan batang pohon.


“Ada korban satu namanya Billy (31), dia pedagang buah nangka, dan udah dilarikan ke rumah sakit tapi katanya sekarang sudah sadar,” ujarnya.


Ia mengatakan, sejumlah lapak PKL dan warung sate berterbangan disapu angin kencang.


“Banyak lapak PKL yang terbang dan ada warung sate juga terbang,” tukasnya.


Pantuan Pojokbogor.com. akibat tiga pohon tumbang itu menyebabkan akses Jalan Raya Pahlawan tertutup dan terjadi kemacetan panjang.


Saat ini juga, petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor sedang memotong pohon jenis beringin tersebut dengan menggunakan mesin pemotong. Petugas BPBD juga turut dibantu oleh warga sekitar dan relawan bencana.


Sumber : Pojoksatu


0 Komentar