Daftar 12 Lokasi Penyekatan di Kabupaten Bogor Selama PPKM Darurat
Kepolisian Resor Bogor, Jawa Barat, memperluas lokasi penyekatan menjadi 12 lokasi selama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat 3-20 Juli 2021.
Sebelumnya, lokasi penyekatan berjumlah delapan titik.
Berikut adalah daftar 12 titik lokasi penyekatan selama PPKM Darurat di Kabupaten Bogor:
- Dramaga (perbatasan dengan Kota Bogor)
- Jasinga (perbatasan dengan Kabupaten Lebak)
- Parung Panjang (perbatasan dengan Tangerang)
- Parung (perbatasan dengan Depok)
- Sukaraja (perbatasan Sentul dengan Kota Bogor)
- Cibinong (perbatasan dengan Depok)
- Bojonggede (perbatasan dengan Jakarta)
- Gunung Putri (perbatasan dengan Bekasi)
- Cileungsi (perbatasan dengan Bekasi)
- Cigombong (perbatasan dengan Sukabumi)
- Simpang Gadog, Puncak Bogor (perbatasan dengan Cianjur)
- Penyekatan pengunjung di semua tempat pariwisata, kemudian terminal serta stasiun.
Sumber: Kompas
0 Komentar