Hari H Lebaran, Sejumlah Ruas Jalan di Kawasan Puncak Bogor Macet

Sejumlah ruas di Jalan Raya Puncak Bogor, Jawa Barat, terpantau macet pada Lebaran hari pertama atau Sabtu (22/4/2023).

Hal ini disebabkan karena masyarakat yang silaturahmi di Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Berdasarkan pantauan, kemacetan arus lalu lintas kendaraan terjadi dari Pasar Cisarua hingga Simpang Megamendung.

"Pokoknya dari Pasar (Cisarua) ini sampai Megamendung padat," ucap KBO Satlantas Polres Bogor, Iptu Ardian Noviantasari saat ditemui di Pospol Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Sabtu.

Kemacetan arus lalu lintas kendaraan itu terjadi imbas dari masyarakat yang bersilaturahmi merayakan Lebaran secara serentak. 

Jalan alternatif digunakan masyarakat untuk silaturahmi sehingga banyak terjadi pemotongan arusnya. 

Selain itu, masyarakat juga banyak ziarah ke leluhurnya sehingga arusnya banyak yang tertahan. 

"Motor, mobil cukup banyaklah yang ke atas yang mau silaturahmi yang mau ini jadi terhenti. Dominan pengendara ke atas masih itu aja, belum wisata, belum arus wisatawan," ungkapnya.


Sumber : KOMPAS.com

0 Komentar