Wah...Ada 24 Trem Siap Disumbang Belanda untuk Bogor


Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim, mengunjungi Utrecht di Belanda untuk merealisasikan trem di Kota Hujan. Bagaimana hasil lawatannya?

Dedie A Rachim menyebutkan Pemerintah Provinsi Utrecht menawarkan kerja sama pemanfaatan 24 unit trem dengan harapan dapat membantu menyelesaikan permasalahan transportasi dan tingginya tingkat polusi perkotaan di Indonesia, salah satunya di Kota Bogor.

“Saya bersama rombongan mengunjungi sejumlah lokasi, mulai dari Pemerintahan Provinsi Utrecht dan Depo Trem,” ujar Dedie dalam pernyataannya.

Dedie A Rachim menjelaskan, kunjungan ini juga diharapkan dapat menjaga hubungan bilateral yang harmonis dan dapat mempertimbangkan tawaran yang baik.

“Pak Dubes juga menyatakan, kunjungan ini untuk mengelola kerja sama lebih strategis dengan upaya peningkatan kerja sama teknis dan membantu Indonesia membangun kompetensi bagi pihak terkait, baik langsung maupun tidak langsung terkait dengan program ini,” tuturnya.

Dedie A Rachim menegaskan, upaya dan langkah selanjutnya, akan melakukan koordinasi teknis lintas instansi (interdep). Selain itu, melakukan finalisasi kajian-kajian yang tengah dibuat oleh beberapa pihak.

“Diharapkan trem mengakomodir dua titik krusial pergerakan manusia keluar dan ke dalam Bogor. Yang dibahas sekarang adalah tataran kemanfaatannya,” pungkasnya.



(rizki mauludi/inilahkoran)

0 Komentar