Demo Tolak RUU HIP Di Tugu Kujang

Massa yang tergabung dalam Aliansi Nasional Antikomunisme memadati Tugu Kujang, Kota Bogor, Jumat (3/7) siang. Mereka juga berkerumun sehingga membuat kepadatan di Jalan Pajajaran dan Jalan Otto Iskandardinata. 

Pantauan kumparan, massa yang datang didominasi berpakaian putih dengan peci. Ada juga yang menggenakan seragam ormas tertentu. Berbagai poster dibentangkan. Isinya antara lain menolak RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP).

"Ini kegitan lanjutan di mana pada 24 Juni kami sudah lakukan demo di DPR/MPR, aspirasi kami penolakan RUU HIP," ujar Endy KH, Korlap Aksi di lokasi, Jumat (3/7).



"Kita tuntut RUU HIP dihentikan pembahasannya dan dikeluarkan dari prolegnas," lanjut Endy.

Pantauan kumparan, massa aksi didominasi tak gunakan masker. Bahkan ada anak-anak yang juga ikut dalam aksi itu.

Sumber: kumparan

0 Komentar