Pengunjung Membeludak, 17 Tempat Wisata Kolam Renang di Bogor Ditutup


Imbas membludaknya wisatawan saat libur Lebaran, belasan tempat wisata kolam renang di Kota Bogor, Jawa Barat ditutup pada hari ini, Minggu (16/5/2021).

Pemerintah Kota Bogor memutuskan menutup sementara seluruh aktivitas tempat wisata ini untuk mencegah terjadinya kerumunan yang berpotensi terjadinya penularan Covid-19.

"Ditutup hari ini saja, besok buka kembali seperti biasa," kata Wali Kota Bogor Bima Arya saat meninjau jalur tol dalam kota soal tempat wisata itu, Minggu (16/5/2021).

Bima menyebut ada 17 objek wisata kolam renang yang ditutup Satgas Penanggulangan Covid-19 Kota Bogor yang ditutup mulai siang tadi. Antara lain The Jungle Waterpark, Marcopolo, Milakencana, Tirtania, dan Funpark.

Membeludak

17 kolam renang di Bogor ditutup, Minggu (16/5/2021)
Perbesar
17 kolam renang di Bogor ditutup, Minggu (16/5/2021). (Liputan6.com/Achmad Sudarno)

Penutupan dilakukan menyusul terjadinya lonjakan pengunjung rata-rata di atas 50 persen dari kapasitas yang telah ditentukan Pemkot Bogor.

"Kita pantau dari pagi kapasitasnya terus naik. Tadi pagi masih buka tutup, tapi karena arus masuk terus naik jadi kita putuskan ditutup," kata Bima.

Kebijakan ini juga sejalan dengan langkah Pemprov DKI yang lebih dulu menutup objek wisata kolam renang.

"Waktu rapat koordinasi Senin lalu dengan Gubernur Anies sudah kita sampaikan kalau di Jakarta ditutup, di Bogor pun akan ditutup," ujar Bima. 

Sumber: Liputan6

0 Komentar