Warga Temukan Tempat Penimbunan Petasan di Bogor, Polisi Bertindak

Warga di Cigudeg, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menemukan penimbunan petasan di tanah. Polisi bertindak lantaran warga mencoba membongkar dan mengambil petasan dari dalam tanah.

Kapolsek Cigudeg Kompol Wagiman menuturkan pihaknya mendapat laporan dari warga adanya lokasi tempat penimbunan petasan. Warga melapor ke polisi lantaran banyak warga yang ke lokasi penimbunan petasan itu.

"Warga mendatangi Polsek Cigudeg untuk memberitahukan perihal ditemukannya kembang api yang sudah ditimbun dalam tanah," kata Wagiman melalui keterangannya, Kamis (13/4/2023).

Wagiman mengatakan warga berupaya mengambil petasan yang sudah ditimbun itu pada Senin (10/4) malam. Polisi kemudian bergerak ke lokasi.

"Didapati banyak masyarakat yang sedang berupaya menggali keberadaan kembang api yang tertimbun untuk mengambilnya dalam tanah tersebut," ucapnya.

Wagiman menyebut pihaknya langsung melakukan tindakan. Dia membubarkan warga dan langsung memasang garis polisi di sana.

"Pihak kami langsung melakukan tindakan kepolisian dengan menghimbau bahan berbahaya dan membubarkan warga masyarakat dengan melakukan penyelidikan di lokasi dan langsung memasang garis polisi," tuturnya.

Hal itu dilakukan agar warga tidak kembali untuk menggali tanah tersebut. Pihak kepolisian juga berkoordinasi dengan pemilik lahan agar lahan steril.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, penimbunan petasan itu dilakukan oleh perusahaan. Petasan tersebut dibawa dari Jakarta pada Minggu (9/4) untuk dimusnahkan dengan cara ditimbun di tanah dan disiram. Pemusnahan tersebut sudah memiliki izin.

"Awal adanya pembuatan lobang yang sudah diisi air lalu kembang api dimasukkan sambil tetap disiram air dan terakhir lobang ditimbun dengan tanah kembali ditutup dan sudah tidak layak digunakan kembali," katanya.


Sumber : detiknews



0 Komentar