14 Ular Sanca Lepas di Gunung Putri Bogor, 8 Masih Dicari!

Sebanyak 14 ular sanca dilaporkan lepas dari kandang pemilik di kawasan Gunung Putri, Kabupaten Bogor. Saat ini, 6 ular sudah ditemukan.

Informasi tersebut disampaikan Kepala BNPB, Sutopo Purwo Nugroho lewat akun Twitter @Sutopo_PN, Sabtu (27/4/2019). Saat diminta konfirmasi, dia membenarkan hal tersebut.


"Itu peliharaan warga dari Citeureup dan Wanaherang. Ada 14 ya, 8 masih dicari," kata Sutopo.

Petugas pemadam kebakaran diterjunkan untuk mencari ular tersebut. Selain itu, pemilik dan para relawan juga ikut melakukan pencarian.

Setelah ditemukan, kata Sutopo, ular itu akan diserahkan ke BKSDA setempat atau dikembalikan kepada pemilik.

"Dalam prosesnya juga melibatkan Damkar yang punya keterampilan untuk mencari ular, kan tidak semua orang berani. Nanti diserahkan ke BKSD, ada juga yang dikembalikan ke pemilik," ujar dia.

Sutopo pun mengimbau masyarakat di sekitar lokasi agar berhati-hati. Ia meminta warga segera melapor jika menemukan ular di sekitar mereka. Menurut laporan, panjang ular yang lepas diperkirakan mencapai 4 meter.

"Masyarakat diimbau hati-hati, kalau melihat ada ular langsung laporkan kepada petugas yang ada di sana. Jangan gegabah menangani sendiri. Apalagi kondisinya sekarang sedang hujan, berlumpur, licin dan malam hari," ucap Sutopo.

sumber : detik.com

0 Komentar