Serunya Wisata Alam Sambil Belajar di Kampung Cinangneng Bogor

Bogor dikenal menjadi kota yang penuh destinasi wisata alam yang memanjakan mata, salah satunya Kampung Cinangneng. Wisata di Kecamatan Ciampea itu mengusung tema kampung dan alam pedesaan yang menawarkan berbagai aktivitas menarik, khususnya bagi anak-anak. 

Anak-anak yang datang ke taman rekreasi ini dikenalkan alat musik tradisional, seperti angklung dan gamelan. Selain itu, mereka juga diajari tarian tradisional populer di Jawa Barat, yakni Tari Jaipong.

Tak hanya anak-anak, wisatawan dewasa yang hadir juga dapat membuat kue kembang goyang. Selain diajari cara membuatnya, mereka dapat menyantap makanan khas tradisional tersebut. 

Uniknya, anak-anak juga diajari melukis di atas topi caping petani dan membuat wayang dari daun singkong. Bahkan, sampai turun ke sawah untuk belajar menanam padi dan memandikan seekor kerbau. 

Kegiatan wisata alam ini dinilai berhasil meningkatkan rasa percaya diri anak-anak dan mengasah perkembangan mental anak-anak. 


Sumber : METROTV

0 Komentar